Senin, 17 Januari 2011

Web Hacking

Pengertian Hacker
Ketika mendengar kata ini biasanya orang berfikir tentang pekerjaan yang ILEGAL. Menyusup ke komputer dan jaringan, merusak sistem program milik orang, mengacak" suatu web dan masih banyak lagi.
Menurut saya juga bisa jadi seperti itu.^
Hacking adalah salah satu ilmu pengetahuan tentang komputer yang masuk kepada inti dan rahasia-rahasia skill dari komputer itu.
Hacker adalah orang yang tertarik untuk mendalami ilmu komputer.


Ada beberapa cara yang biasa di gunakan untuk hacking over http:
- Php Injection
   a. Remote File Inclution (RFI)
   b. Local File Inclution (LFI)
- Sql Injection

Php Injection adalah suatu cara yang memanfaatkan kesalahan scripting php yang mengijinkan aplikasi untuk menginclude dan mengeksekusi suatu file /page (script) baik secara local atau remote.
a. Remote file inclution adalah suatu cara untuk melakukan penyerangan dengan menyertakan file remote melalui script di web server. Biasanya terjadi karena penggunaan yang di sertakan input pengguna tanpa validasi yang tepat
b. Local file inclution adalah suatu cara yang mmanfaatkan kelemahan/lubang pada site dimana seorang hacker melakukan attacking melalui URL.


Sql Injection adalah suatu cara untuk mengeksploitasi suatu web yang menggunakan database yang kemudian memasukan command sql, dan akan membentuk query yang akan di jalankan oleh sql server.


Motivasi Web Hacking:
- Dendam atau perasaan tidak puas, kenikmatan tersendiri
- Merasa tertantang
- Sosial penyampaian pesan keuntungan materil prestice dalam kelompok

Senin, 03 Januari 2011

apa sch Wimax itu???

WiMAX merupakan teknologi akses wireless broadband berkecepatan tinggi untuk pertukaran informasi. WiMAX memiliki jangkauan yang jauh sebesar 8 km dan dapat digunakan untuk kondisi Non LOS sehingga sesuai untuk transmisi pada daerah rural. WiMAX mampu mengirimkan data maksimum dengan throughput maksimum hingga 75 Mbps dan jarak jangkau yang mampu mencapai 50 km (tergantung frekuensi yang digunakan)


Standar WiMAX


Standar yang digunakan WiMAX mengacu pada standar IEEE 802.16. Varian dari standar 802.16 ini ialah : 802.16, 802.16a, 802.16d dan 802.16e. Varian standar 802.16 yang diadopsi WiMAX untuk penggunaan komunikasi tetap atau Fixed Wireless Access (FWA) adalah 802.16d atau 802.16-2004 yang telah direvisi pada tahun 2004. Selanjutnya, varian yang digunakan untuk komunikasi bergerak (mobile) ialah 802.16e.



Standar 802.16d diperuntukan bagi layanan yang bersifat fixed maupun nomadic. Sistem ini menggunakan OFDM dan mendukung untuk kondisi lingkungan LOS dan NLOS. Perangkat 802.16d biasanya beroperasi pada band frekuensi 3.5 GHz dan 5.8 GHz. Profile dari standar 802.16 d tersebut dapat dilihat pada tabel berikut 






Standar WiMAX 802.16e mendukung untuk aplikasi portable dan mobile sehingga dikondisikan mampu handoff dan roaming. Sistem ini menggunakan teknik SOFDMA, teknik modulasi multi-carrier yang menggunakan sub-channelisasi. 802.16e juga bias dimanfaatkan untuk meng-cover pelanggan yang bersifat fixed (tetap). 802.16e memanfaatkan band frekuensi 2.3 GHz dan 2.5 GHz.


Spektrum Frekuensi WiMAX


Terdapat dua kategori spectrum yang diusulkan oleh WiMAX Forum yaitu : Licensed Frequency dan Unlicensed Frequency.







NLOS pada WiMAX

Pada kondisi LOS, antara pengirim dan penerima tembus pandang secara langsung tanpa ada halangan (First Fresnel zone). Apabila kriteria ini tidak terpenuhi, maka penerimaan sinyal akan menurun secara drastis. Pada Kondisi NLOS, sinyal yang sampai pada penerima telah melalui pemantulan (reflections), pemencaran (scattering) dan pembiasan (diffractions). Sinyal yang akan diterima merupakan gabungan dari direct path, multiple reflected paths, scattered energy dan diffracted propagation paths. Kondisi akan memberikan perbedaan polarisasi, redaman, delay pancaran dan ketidakstabilan dibandingkan dengan sinyal yang diterima langsung melalui direct path. Kemampuan NLOS pada WiMAX ditunjang oleh penerapan beberapa inovasi
teknologi antara lain adalah :

a. Teknologi OFDM dan sub-kanalisasi (sub-channelization)
b. Antena direksional (directional antenna)
c. Diversitas pada transmitter dan receiver
d. Modulasi adaptif dan teknik error correction
e. Pengendalian daya

www.ittelkom.ac.id



Jadi, menurut pendapat saya!!!
saya menyimpulkan tentang Wimax yaitu merupakan tekhnologi tanpa kabel yang memiliki kemampuan jarak jangkau yang sangat luas sehingga mampu di gunakan  bertukar informasi.
Dengan kemampuannya tersebut, maka sekarang Wimax menjadi perhatian dan sudah banyak di gunakan di perusahaan - perusahaan besar.